14 Agustus 2011

pembuatan proposal event


Menyusun sebuah proposal adalah hasil kajian metodologi menulis proposal yang benar dan baik, dipadukan dengan hasil seni imajinasi.
Proposal yang akan kita tawarkan pada sponsorship  harus punya prinsip : singkat, padat dan jelas. Jumlah halaman proposal tidak boleh terlalu banyak. Maksimal 8 halaman dengan desain2nya.

Idealnya sebuah event  dibuat dengan menyusun sebuah proposal yang berisikan

  1. latar belakang atau gagasan pikiran : berisikan dari mengapa acara tersebut diadakan, tidak perlu terlalu panjang cukup ringkas dan jelas.
  2. sasaran program atau event : berupa target yang akan menjadi peserta event atau yang mengunjungi event atau bisa kedua-duanya
  3. Tema : berupa judul atau event yang akan diselenggarakan
  4. Penyelenggara : siapa eventOrganizernya atau bisa dengan kerjasama dari sponsor utama ( bisa dimasukkan dalam latar belakang)
  5. Pelaksanaan : kapan hari, waktu dan tempat event dilaksanakan
  6. Kegiatan  : inti dari acara yang akan diadakan itu apa? Apa yang menarik dari event tersebut
  7. kegiatan promosi : cara atau janji Promosi event, dibuat juga tanggal akan dipasang atau di promosikan
  8. Kepanitiaan     : siapa panitia yang terlibat, tidak perlu terlalu banyak cukup intinya saja.
  9. Anggaran        : biaya keseluruhan event yang akan diselenggarakan
  10. Penutup           : singkat, padat dan jelas, berisi tanda tangan penyelenggara event
  11. Lampiran         : desain-desain promosi yang dijanjikan ( spanduk, pamflet, co-card, karcis, iklan cetak, denah event, dll)

Pemilihan font juga penting, jangan sampai sponsor tidak dapat membacanya atau terlalu kecil fontnya. Proposal diprint dengan memakai kertas yang bagus, dan juga dibuat cover dengan grafis yang bagus dan menarik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.